Mengapa seorang petugas keamanan atau satuan pengamanan (satpam) harus mengikuti pelatihan teknis? Tentunya ada beberapa alasan penting yang mendasarinya. Seperti yang Anda ketahui, security atau satpam adalah garda pertama yang bertanggungjawab terhadap keamanan di lingkungan kerjanya. Hal itulah yang mewajibkannya untuk mengikuti latihan teknis.

Nah, untuk lebih jelasnya mengapa petugas security perlu mengikuti pelatihan dan apa manfaatnya, simak terus pembahasan ini hingga akhir.

Baca juga:  Bukan Hal Sepele, Ini dia Tugas dan Tanggung Jawab Petugas Keamanan

Tujuan Mengikuti Pelatihan Teknis Bagi Satuan Pengamanan

Dengan mengikuti pelatihan teknis maka petugas keamanan diharapkan bisa meningkatkan skill dan kemampuan penjaga keamanan dalam menjalankan tugasnya di lapangan. Pelatihan tersebut merupakan bekal yang akan menunjang tugas satpam secara profesional.

Selain itu, pelatihan teknis bagi tenaga security juga menjadi salah satu syarat untuk mendapatkan Kartu Tanda Anggota yang akan menunjang profesinya.

Manfaat Mengikuti Pelatihan Bagi Petugas Keamanan

Mengapa mengikut pelatihan teknis begitu penting bagi para satpam? Hal ini tidak terlepas dari beberapa manfaat yang akan didapatkan, yaitu:

1. Meningkatkan Skill dan Pengetahuan di Bidang Keamanan

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, salah satu manfaat penting yang akan didapatkan dari pelatihan teknis satpam adalah bisa meningkatkan skill dan pengetahuan di bidang keamanan sehingga lebih terlatih dan profesional. Beberapa skill tersebut bisa berupa komunikasi radio dan alat keamanan, kemampuan mengawal, patroli dan tindakan preventif.

2. Memenuhi Syarat untuk Memasuki Dunia Kerja

Syarat untuk menjadi petugas keamanan di perusahaan, instansi, sekolah, rumah sakit, bank dan tempat lainnya adalah memiliki sertifikat atau ijazah satpam dan KTA atau Kartu Tanda Anggota. Dengan mengikuti pelatihan maka calon petugas akan mendapatkan ijazah dan KTA yang bisa digunakan untuk bekerja.

Tanpa adanya ijazah dan KTA maka akan sulit bagi masyarakat biasa untuk melamar kerja di bidang keamanan atau menjadi satpam di perusahaan. 

3. Memiliki Bekal Saat Terjun di Lapangan

Di dalam pelatihan teknis diajarkan tentang berbagai keterampilam dan pengetahuan yang akan sangat berguna saat security terjun di lapangan. Salah satunya adalah kemampuan dasar dalam menghadapi situasi dan kondisi yang sifatnya darurat, karena security sendiri merupakan emergency first responder.

Kini bisa disimpulkan bahwa pelatihan teknis bagi petugas keamanan merupakan hal yang sangat penting karena untuk dapat menjalankan tugasnya dengan profesional. Seperti satuan keamanan di Bumi Daya Plaza memiliki anggota yang dilatih dengan ilmu bela diri, latihan tembak, dan sertifikat kompetensi. Proses rekrutmen profesional dan pelatihan berkala memberikan keamanan optimal, sehingga anggota kami dapat menjaga kenyamanan dan rasa aman aset perusahaan Anda.

Ingin tahu lebih lengkap mengenai layanan pengelola keamanan kami? Silahkan kunjungi website resmi Bumi Daya Plaza atau hubungi kami dinomor +62 21-3193-6808.